Hijra

10 Daftar Negara Muslim Kaya di Dunia

negara muslim kaya di dunia

Cukup banyak negara muslim kaya di dunia yang tidak kalah maju dengan negara di kawasan Eropa maupun Amerika. Bahkan, negara Islam terkaya tersebut mempunyai kekuatan ekonomi yang melampaui negara barat. 

Hal tersebut tidak lepas dari pengelolaan kekayaan alam yang dimanfaatkan secara maksimal. Negara muslim kaya juga mengembangkan sumber daya manusianya supaya mampu mengelola kekayaan alam dengan lebih optimal untuk menghasilkan pemasukan. 

Sederet Negara Muslim Kaya di Dunia

Melansir Tempo dan Detik, berikut daftar negara muslim kaya di dunia.

1. Qatar 

Memiliki populasi sekitar 1.7 juta jiwa, Qatar menduduki puncak daftar negara muslim terkaya di dunia. Dibandingkan negara lain, pertumbuhan ekonomi Qatar merupakan yang tercepat di dunia. 

Faktor utama pendorong pertumbuhan ekonomi Qatar tidak lepas dari produksi dan ekspor minyak, gas alam, dan petrokimia berkelanjutan. Lantaran hasil tambang gas alam dan minyak melimpah ruah, Qatar menjadi pengekspor tetap ke Amerika Serikat dan lainnya.

Sejak tahun 2011, Bank Dunia mencatat bahwa pendapatan per kapita tahunan Qatar mencapai $93.96 miliar dengan Produk Domestik Bruto (PDB) mencapai $210 miliar.

2. Kuwait 

Berpenduduk lebih dari 3.5 juta jiwa, Kuwait dikenal sebagai negara yang mempunyai cadangan minyak mentah melimpah. Bahkan, diperkirakan cadangan tersebut mencapai 10% dari cadangan minyak dunia.

Selain minyak mentah, Kuwait juga mendapatkan pemasukan besar dari industri konstruksi, perkapalan, dan jasa keuangan. Sistem perbankan Kuwait berkembang sangat baik, tidak heran apabila Bank Nasional Kuwait menjadi bank terbesar di Timur Tengah.

Sejak tahun 2011, Bank Dunia mencatat pendapatan per kapita tahunan Kuwait mencapai $54.66 miliar, sedangkan PDB mencapai $172.36 miliar. 

3. Uni Emirat Arab 

Uni Emirat Arab (UEA) merupakan negara muslim kaya di dunia penghasil gas dan minyak bumi. Pengelolaan sumber daya alam yang baik mendorong peningkatan pesat di sektor ekonomi, utamanya di Abu Dhabi. 

Selain gas dan minyak bumi, konstruksi yang dilakukan secara besar-besaran berhasil mendongkrak reputasi Uni Emirat Arab sebagai negara tujuan untuk menanamkan modalnya. 

Perluasan basis manufaktur tersebut secara tidak langsung telah membantu Uni Emirat Arab mendiversifikasi ekonominya. Sejak tahun 2011, pendapatan per kapita tahunan negara mayoritas muslim ini mencapai US$48.222 miliar dengan PDB $440.2 miliar.

4. Brunei Darussalam 

Brunei Darussalam tercatat sebagai negara Islam terkaya di kawasan Asia. Perekonomian negara ini didominasi oleh industri gas dan minyak bumi. Gas Hidrogen menyumbang lebih dari 90% hasil ekspor Brunei Darussalam, setara dengan setengah PBD negaranya. 

Kendati luas Brunei Darussalam tergolong kecil, negara ini merupakan produsen minyak bumi terbesar keempat di Asia. Negara Islam ini berada di urutan kesembilan dalam daftar pengekspor gas alam cair terbesar di dunia.

Sejak tahun 2011, Bank Dunia mencatat pendapatan per kapita tahunan Brunei Darussalam mencapai $36.607 miliar dengan PDB mencapai $50.506 miliar.

5. Oman 

Negara muslim kaya di dunia selanjutnya adalah Oman. Lantaran berada di pesisir Jazirah Arab bagian tenggara, Oman memiliki pantai yang indah. Negara ini juga dikenal sebagai penghasil minyak bumi.

Berbekal kecanggihan teknologi dan pemanfaatan sumber daya yang tepat, Oman mampu mengembangkan ladang gas. Hal ini mendorong peningkatan jumlah produksi gas alam. Oman juga menghasilkan sumber daya mineral lain, seperti tembaga, seng, emas, dan besi. 

Sejak tahun 2011, pendapatan per kapita tahunan Oman mencapai $19.002 miliar dan PDB mencapai $ 28.880 miliar. 

6. Arab Saudi 

Perekonomian Arab Saudi tidak hanya dihasilkan dari minyak, melainkan juga disumbang dari biaya pelaksanaan haji dan umrah. Negara pemilik cadangan minyak terbesar urutan kedua di dunia ini menyumbang lebih dari 95% ekspor atau setara 70% PDB negaranya. 

Pendapatan per kapita Arab Saudi yang dicatat oleh bank dunia sejak 2011 mencapai $24.454 dengan PBD mencapai $752.46 miliar.

7. Bahrain 

Terletak di Teluk Persia, Bahrain merupakan negara muslim kaya di dunia yang memiliki penduduk lebih dari 1.5 juta jiwa. Negara kepulauan ini tercatat sebagai penghasil minyak dan gas alam.

Kedua sumber daya tersebut menjadi faktor utama yang mendorong peningkatan di sektor ekonomi. Tidak hanya itu saja, perekonomian Bahrain juga didukung produksi petrokimia dan aluminium. 

Negara ini tidak pernah berhenti mencari pasokan bahan baku untuk mendukung kemajuan industri utamanya. Basis konstruksi dan keuangan yang kuat juga mendorong Bahrain lebih dikenal dunia. 

Sejak 2011, negara ini mencetak pendapatan per kapita tahunan sebesar $20.410 miliar dan PDB mencapai $23.690 miliar.

8. Turki 

Turki dikenal sebagai negara yang memiliki keindahan alam dan sejarah memesona. Selain wisata, perekonomian negara Islam terkaya ini ditunjang oleh industri konstruksi, penyulingan minyak, bahan petrokimia, dan otomotif.

Negara ini makin berkembang dan sejajar dengan negara di Eropa berkat pengelolaan keuangan dan perbankan yang maju. Pendapatan per kapita tahunan Turki sejak tahun 2011 mencapai $16.885 miliar dengan PDB sebesar $18.885 miliar. 

9. Libya

Kendati terletak di atas tanah gurun, Libya merupakan salah satu negara muslim di Afrika yang memiliki kekayaan melimpah. Hal ini tak lepas dari cadangan minyak bumi yang melimpah. Negara ini juga penghasil gas alam, besi, gipsum, batu kapur, dan magnesium.

Pengelolaan sumber daya alam yang tepat mendorong Libya meraup keuntungan besar. Tak heran apabila bank dunia mencatat pendapatan per kapita tahunan Libya sejak 2011 mencapai $14.100 miliar.

10.  Mesir 

Terletak di antara benua Afrika dan Asia, Mesir memiliki pesona sejarah yang kental. Mesir merupakan negara penghasil gas alam, minyak bumi, bijih besi, mangan, posfat, gipsum, lempung, timah, asbes, talk, zink, dan emas.

Negara Islam terkaya ini juga dikenal sebagai salah satu penghasil kurma terbesar di dunia. Pendapatan per kapita tahunan Mesir yang dicatat Bank Dunia sejak 2011 mencapai $12.100 miliar dan PBD sebesar $4.170 miliar. 

Demikianlah daftar negara muslim kaya di dunia yang perlu kamu ketahui. Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa pengelolaan keuangan penting untuk menjaga perekonomian negara. 

Pengelolaan keuangan yang baik tentunya akan membuat hidup kita lebih teratur dan lebih baik lagi. Kelola keuanganmu dengan baik melalui platform kebaikan dari Hijra Bank. Hijra Bank menawarkan fitur Hijra Box yang bisa kamu gunakan untuk mengelola dan membagi-bagi pos kebutuhanmu. 

Dengan fitur Hijra Box, urusan tabungan rencanamu atau targetmu tak tercampur dengan kebutuhan yang lain. Ayo segera download aplikasi perbankan dari Hijra Bank dan mulai hidupmu menjadi lebih baik lagi. 

Unduh aplikasi mobile Hijra Bank di 

Exit mobile version